Menguak mitos-mitos seputar lensa kontak

Ada beberapa kesalahan informasi terkait lensa kontak yang membuat sebagian orang enggan mencobanya. Untuk itu, kami menguraikan beberapa mitos lensa kontak dan faktanya sehingga Anda tidak perlu cemas saat menggunakan lensa kontak.

Myth: Contact behind eye illustration

Mitos: Lensa kontak bisa bergeser ke belakang mata

Lensa kontak tidak mungkin masuk ke belakang mata Anda, karena ada selaput yang disebut konjungtiva yang menutupi bagian putih mata dan terhubung ke bagian dalam kelopak mata.

Mitos tentang bagaimana lensa kontak dapat memengaruhi mata Anda

ACUVUE Illustration Myth Scratch Eye

Mitos: Lensa kontak bisa membuat mata tergores

Selama Anda merawat lensa kontak dengan benar dan memakainya sesuai dengan anjuran ahli mata profesional tersertifikasi, kemungkinan hal tersebut terjadi sangatlah kecil.

ACUVUE Illustration Myth Stuck in Eye Alt

Mitos: Lensa kontak tersangkut di mata

Lensa kontak umumnya mudah dilepas dengan cara yang direkomendasikan oleh ahli mata profesional Anda. Jika lensa kontak menempel, Anda bisa meneteskan obat tetes mata untuk melonggarkannya.

An illustration of an infected eye.

Mitos: Infeksi mata sering terjadi saat memakai lensa kontak

Masalah kesehatan yang berhubungan dengan lensa kontak sangat jarang terjadi. Infeksi umumnya terjadi karena lensa kontak tidak dibersihkan dengan benar. Ikuti instruksi dari ahli mata profesional untuk menjaga mata tetap aman.

Lebih banyak mitos tentang lensa kontak

Young woman holding her cell phone up to take a selfie.

Mitos: Harga lensa kontak lebih mahal dari kacamata

Harga pembelian awal lensa kontak mungkin lebih mahal, tetapi untuk jangka panjang biaya perawatan lensa kontak bisa jauh lebih murah dari kacamata. Lihat apa saja yang termasuk dalam biaya lensa kontak.

Box of ACUVUE®️ OASYS (1-DAY) WITH HYDRALUXE®️

Mitos: Perawatan lensa kontak sulit

Kemajuan teknologi membuat lensa kontak mudah digunakan. Untuk kenyamanan yang optimal, gunakan lensa kontak harian sekali pakai. Gunakan dalam sehari dan langsung dibuang.

Black woman with natural hair inserting contact lens in bathroom mirror

Mitos: Lensa kontak tidak boleh digunakan setiap hari

Lensa kontak aman digunakan setiap hari. Jika mata mengalami iritasi, ahli mata profesional Anda akan menganjurkan untuk menggunakan kacamata sampai iritasi sembuh.

ACUVUE Illustration Astig Phone

Mitos: Lensa Kontak tidak dapat digunakan untuk astigmatisme/ silinder

Astigmatisme/ silinder bukan lagi penghalang untuk menggunakan lensa kontak. ACUVUE® menyediakan berbagai lensa kontak yang cocok digunakan untuk astigmatisme/ silinder.

Mitos tentang siapa yang boleh memakai lensa kontak

Smiling woman with thick wavy hair, dressed in a maroon blouse, holding a tablet

Mitos: Lensa kontak hanya untuk orang dewasa

Banyak remaja atau praremaja yang sudah bisa menggunakan dan merawat lensa kontak dengan baik.

A Young man doing sports with a gray t-shirt, looking to his right side in the middle of the neighborhood.

Mitos: Lensa kontak tidak bisa digunakan paruh waktu

Meskipun Anda tidak selalu menggunakan kacamata, lensa kontak bisa digunakan untuk beberapa aktivitas, seperti olahraga.

A woman touching her eye while exercising outside on a running trail

Mitos: Mata yang kering tidak bisa mengenakan lensa kontak

Lensa kontak 1-DAY ACUVUE® MOIST WITH LACREON® didesain secara khusus untuk orang dengan mata kering. Rawat lensa kontak dengan baik untuk membantu mengurangi rasa kering dan tidak nyaman.

Pertanyaan umum lainnya

Apakah saya bisa menggunakan lensa kontak jika saya pernah menjalani operasi katarak?

Anda perlu mengonsultasikan hal ini pada ahli mata profesional Anda. Jika ahli mata profesional menyatakan Anda bisa menggunakan lensa kontak, ACUVUE® adalah pilihan yang tepat untuk Anda.

Jika saya pernah menjalani LASIK atau operasi refraktif lainnya, apakah saya masih bisa menggunakan lensa kontak?

Anda perlu mengonsultasikan hal ini dengan ahli mata profesional Anda. Operasi LASIK akan mengubah bentuk mata secara permanen, tetapi tidak mencegah berkembangnya presbiopi, sehingga Anda masih membutuhkan alat bantu. Kami juga menyediakan lensa kontak khusus untuk penderita presbiopi/ mata tua/ rabun dekat dan juga lensa kontak berwarna untuk mata normal.

Mulai gunakan lensa kontak ACUVUE®

Coba ACUVUE® secara gratis*

Dapatkan GRATIS trial lensa kontak di optik partner ACUVUE®*

Temukan ahli mata profesional

Gunakan alat pencari lokasi kami untuk menemukan ahli mata profesional yang dapat menentukan lensa kontak ACUVUE® yang tepat untuk Anda

Dapatkan hadiah

Bergabunglah menjadi anggota MyACUVUE® dan nikmati akses ke penawaran dan promo eksklusif

Catatan Kaki

Coba lensa kontak gratis* hanya tersedia di ahli mata profesional yang terdaftar di MyACUVUE.

Informasi penting bagi pengguna lensa kontak: Lensa Kontak ACUVUE® hanya tersedia dengan resep dokter untuk membantu penglihatan. Ahli mata profesional akan menentukan apakah Anda perlu menggunakan lensa kontak. Meskipun jarang terjadi, masalah mata serius bisa terjadi saat menggunakan lensa kontak. Untuk membantu menghindari masalah ini, ikuti jadwal pemakaian dan penggantian, serta petunjuk perawatan lensa yang disediakan oleh ahli mata profesional Anda. Jangan gunakan lensa kontak apabila Anda mengalami infeksi mata atau saat mata terasa tidak nyaman, berair, kabur, merah, dan mengalami masalah mata lainnya. Lepaskan lensa kontak dan segera hubungi ahli mata profesional apabila Anda mengalami kondisi tersebut. Untuk informasi lebih lanjut mengenai pemakaian, perawatan, dan keamanan yang tepat, berkonsultasi dengan ahli mata profesional Anda, dan Panduan Penggunaan untuk Pasien, hubungi 007-803-020-8225 / 001-803-020-8225, atau unduh Panduan Penggunaan untuk Pasien.

2024PP09744

ACUVUE
©Johnson & Johnson Vision Care, divisi PT Johnson And Johnson Indonesia Two 1996 - 2023. Hak cipta dilindungi undang-undang. Situs ini dipublikasikan oleh Johnson & Johnson Vision Care, divisi PT Johnson And Johnson Indonesia Two, yang bertanggung jawab penuh atas konten situs. Informasi di situs ini hanya ditujukan untuk digunakan oleh penduduk Indonesia.
ACUVUE®, ACUVUE®️ OASYS (1-DAY) WITH HYDRALUXE®️, ACUVUE®️ OASYS (2-WEEKS) WITH HYDRACLEAR®️ PLUS, ACUVUE®️ OASYS (2-WEEKS) FOR ASTIGMATISM, 1-DAY ACUVUE® MOIST WITH LACREON®, 1-DAY ACUVUE® MOIST FOR ASTIGMATISM, ACUVUE®️ VITA®️ (1 MONTH), 1-DAY ACUVUE® DEFINE® WITH LACREON® adalah merek dagang Johnson & Johnson Vision Care, divisi PT Johnson And Johnson Indonesia Two.
Merek dagang pihak ketiga yang digunakan di situs ini adalah kekayaan intelektual dari pemiliknya masing-masing.